Lampung,
Hari ini satu hal lagi
dipelajari, tentang ucapan. Seringkali saya mengkritik orang lain karena ucapan
mereka terutama ucapan mereka kepada saya. Tetapi kali ini saya melakukan hal
yang saya kritik sendiri. Merasa malu atas hal ini.
Tadi sore saya bercanda dengan
teman-teman guru. Seperti biasa kadang kami saling mengejek atau menertawakan
tingkah laku kami yang seringkali aneh bin ajaib. Saya pun melakukan demikian.
Biasanya saya berani melakukan itu jika memang sudah merasa dekat dengan
orang-orang itu dan tahu mereka bisa diajak bercanda.
Tanpa saya sadari, ternyata ada
ucapan saya yang dimaksudkan bercanda malah menyinggung perasaan salah satu
teman. Aku sadar ketika dia memberi tahu melalui pesan singkat di telepon. Saya
meminta maaf dan tidak akan mengulanginya lagi. Saya tahu teman ini bukan orang
yang sangat sensitif melainkan bisa diajak santai tapi tetap saja merasa
bersalah padanya. Ini menjadi pelajaran. Sedekat apa pun dengan seseorang tetap
harus memperhatikan perasaan mereka. Semoga mulai sekarang dan hari-hari
selanjutnya saya lebih peka pada mereka. Bercanda dengan cerdas. :D
No comments:
Post a Comment